Ya Tuhan, Mobil yang Dikemudikan Andi Asmara Tiba-tiba Nyungsep Begini

Ya Tuhan, Mobil yang Dikemudikan Andi Asmara Tiba-tiba Nyungsep Begini
Mobil Kijang LX yang tengah melaju di Jalan Kaliwiro-Selomanik Wonosobo nyungseo karena gorong-gorong tiba-tiba ambles. (ANTARA/HO)

jpnn.com, WONOSOBO - Musibah menimpa sebuah mobil Kijang LX yang dikemudikan Andi Asmara (31), warga Dusun Rowojali, Desa Tieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo.

Mobil minibus yang tengah dikendarai Andi di Jalan Kaliwiro-Selomanik, Wonosobo tiba-tiba terperosok ke gorong-gorong yang ambles saat dilewati.

Kapolsek Kaliwiro IPTU Budi Rustanto mengatakan mobil nyungsep dengan nomor polisi AA 8583 VF itu berisi 7 orang penumpang.

Dijelaskan, roda bagian depan mobil tersebut tiba-tiba terperosok di jalan yang ambles karena tidak mampu menahan beban.

"Jalan yang dilewati mendadak ambles dan menimbulkan lubang yang cukup lebar dan dalam. Saat terperosok bagian belakang mobil posisinya di atas," Budi di Wonosobo, Selasa (16/2).
 
Menurut Budi, tujuh orang penumpang mobil itu terdiri dari empat orang dewasa dan tiga anak-anak. Alhamdulillah semuanya selamat.

Polisi menduga gorong-gorong tersebut ambles karena sudah keropos, sehingga tidak kuat menahan beban kendaraan yang melintas.

Saat kejadian, kata Budi, pengemudi minibus datang dari arah Desa Kauman Kaliwiro mau pulang ke Rowojali, Tieng, Kejajar.

"Saat melintas di atas gorong-gorong mobil berjalan pelan, karena dari arah berlawanan ada mobil lain yang mau lewat. Pengemudi agak menepi dan berjalan pelan karena jalan sempit," jelas Budi.

Mobil minibus berpenumpang 7 orang yang dikemudikan Andi Asmara tiba-tiba ambles saat melintas di lokasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News