Yaelah.. Tega Bener! Mantan Istri Kok Dibegal Juga
jpnn.com - KEDIRI – Marsudi harus mendekam di hotel prodeo selama 3,5 tahun. Itu merupakan keputusan jaksa penuntut umum setelah Marsudi memukul dan merampok Sulistiyowati.
Tindakan pria 38 tahun tersebut memang keterlaluan. Pasalnya, Sulistiyowati merupakan mantan istrinya. Marsudi sengaja ingin merampok sekaligus menganiaya mantan istrinya tersebut.
Ternyata saat penganiayaan itu berlangsung, terdakwa juga mengambil barang-barang milik korban tanpa izin. “Perbuatannya saya jerat dengan dua pasal sekaligus,” terang JPU Yusuf, Kamis (19/11) kemarin.
Dari perbuatannya itu, Marsudi dikenakan pasal 351 KUHP tentang penganiayaan. Selain itu dia juga kena pasal 362 KUHP tentang pencurian.
Mendengar tuntutan itu, Marsudi langsung meminta keringanan. “Saya berjanji tidak akan mengulangi. Saya juga menyesal,” tutur Marsudi. (fiz/dea/jos/jpnn)
KEDIRI – Marsudi harus mendekam di hotel prodeo selama 3,5 tahun. Itu merupakan keputusan jaksa penuntut umum setelah Marsudi memukul dan merampok
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peredaran 1,18 Juta Batang Rokok Ilegal Digagalkan Bea Cukai Langsa, 2 Pelaku Ditangkap
- Penjelasan PT PEU Terkait Kisruh di Koperasi BMS, Oh Ternyata
- Kelelahan Saat Mendaki Gunung Banda Neira, 3 Mahasiswa Unpatti Dievakuasi Tim SAR Gabungan
- Anak di Bangka Hilang Diduga Diterkam Buaya Saat Mandi
- 525 Honorer Lulus Seleksi PPPK 2024 Tahap I PPU, Segera Isi DRH & Kelengkapan Dokumen
- KPU-Bawaslu Beri Penghargaan kepada Irjen Iqbal yang Sukses Jaga Keamanan Pilkada Riau