Yakin Bisa Menang Lagi

Yakin Bisa Menang Lagi
Yakin Bisa Menang Lagi
Tidak sekadar kalah, semua tamu Arema juga kebobolan minimal tiga gol. Persidafon misalnya harus pulang dengan kalah 2-5, Persiram tunduk 0-3, Mitra Kukar kalah 1-3, Persisam kalah 1-3 dan yang terakhir adalah juara bertahan Sriwijaya FC dibantai Arema 1-4.   

Karena memiliki catatan luar biasa di kandang musim ini, General Manager Arema Cronous Ruddy Widodo optimististimnya bisa mempertahankan tren positif itu. Apalagi yang dihadapi kali ini adalah tim papan tengah PBR. "Tim lain saja bisa kami kalahkan sebelumnya. Apalagi sekarang tim yang baru dibentuk musim ini," ujar Ruddy.

Meski mengakui kalau calon lawannya itu dihuni para pemain berpengalaman seperti Gaston Castano, Eka Ramdani dan Nova Arianto, namun pria yang juga pengusaha travel itu melihat permainan PBR masih belum maksimal. Sebab, semua pemain yang ada baru berkumpul musim ini. Itulah yang akan dimanfaatkan oleh Arema Cronous untuk melanjutkan rekor menang besar di kandang.   

"Seharusnya mereka (PBR) bisa main lebih baik dari semua pertandingan yang sudah dilalui sebelumnya. Dan kami akan memanfaatkan itu untuk meraih poin maksimal," tegasnya.           

MALANG- Puncak klasemen Indonesia Super Leage (ISL) kemungkinan besar kembali ke pelukan Arema Cronous. Ini jika tim asuhan Rahmad Darmawan mampu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News