Yakin Pasha Ungu Sudah Mikir Jauuuuhhh

jpnn.com - JAKARTA - Ifan, vokalis grub band Govinda menyangsikan keaslian foto kemesraan Angel Karamoy-Pasha Ungu, yang beredar di media. Sebagai seorang sahabat, dia yakin Pasha tidak akan melakukan perbuatan tersebut.
"Dia (Pasha) itu orang yang sangat mementingkan kepentingan keluarga. Pasti sebelum lakuin apa-apa, dia mikir jauh dulu," ujar Ifan, Selasa (2/12).
Ifan menduga foto tersebut merupakan foto yang sudah lama dan sengaja dipublikasikan untuk membuat nama baik Pasha jatuh. Pasalnya saat ini Pasha tengah mencalonkan diri mewakili tempat asalnya tinggal.
"Bisa aja kan itu foto-foto yang lama. Mungkin, itu isu sengaja dikeluarkan untuk memperburuk citra beliau (Pasha), kita kan tahu Pasha sedang mulai terjun ke politik (maju di pilkada Kota Palu, red)," duga Ifan. (chi/jpnn)
JAKARTA - Ifan, vokalis grub band Govinda menyangsikan keaslian foto kemesraan Angel Karamoy-Pasha Ungu, yang beredar di media. Sebagai seorang sahabat,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dian Conceicao Sawer Biduan Dangdut di Pesta Ulang Tahun
- Pulih dari Kanker, Nunung Ungkap Kondisi Terkini
- Ramadan Tiba, Ria Ricis Kenalkan Konsep Ibadah Puasa kepada Moana
- Persiapan Ria Ricis Menjalani Ibadah Puasa di Bulan Ramadan
- Sempat Bikin Heboh, Nunung Akhirnya Meluruskan Fakta Terkait Jual Aset
- Matter Mos dan Teddy Adhitya Rilis Lagu Religi 'Sujud'