Yakin PD Menang Lagi, Marzuki Pamer Prestasi
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD), Marzuki Alie meyakini bahwa partainya bakal kembali meraih kemenangan pada Pemilu 2014 mendatang. Menurutnya, berbagai survei akhir-akhir ini yang menempatkan peringkat PD makin anjlok justru mengingatkan pengalaman 2008 lalu yang berakhir dengan kemenangan partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu pada Pemilu Legislatif dan Presiden 2009.
"Tahun 2008 survei kita anjlok di bawah 10 persen, namun dengan usaha dan menarget perolehan suara 15 persen, akhirnya PD bisa mencapainya. Begitu juga saat ditarget perolehan suara 20 persen dan itu tercapai. Saya yakin 2014 mendatang kita juga bisa memenangkan pemilu,” kata Marzuki dalam acara buka pausa bersama anak yatim piatu, di gedung DPR, Jakarta, Jumat (2/8).
Optimisme Marzuki itu juga didasari pada langkah PD membersihkan diri dari kader-kader yang terseret kasus korupsi. "Dengan kondisi ini saya yakin kami bisa mampu meraih kemenangan," tegasnya.
Lebih lanjut Marsuki menambahkan, SBY selaku Ketua Umum PD turun langsung untuk mengembalikan kepercayaan rakyat yang sempat tergerus karena kader-kader partai pemenang Pemilu 2009 itu terseret kasus. ”SBY ikut bekerja. Ini luar biasa, bahkan beliau pun turun tangan secara langsung. Semua pihak di PD turun tangan langsung,” tegasnya.
Marzuki pun juga membeber kinerjanga sebagai kader PD yang dipercaya memimpin DPR RI. Misalnya penyelesaian masalah TKI, konflik agraria, hingga persoalan nelayan Indonesia yang ditahan di luar negeri karena dianggap melanggar batas negara.
"Masalah TKI, saya panggil Menakertrans, BNP2TKI dan pihak terkait lainnya untuk berkoordinasi hingga masalah menemukan titik terang. Konflik tanah, saya juga memanggil kepala BPN, dan perusahaan terkait. Itu pun bisa diselesaikan. Nelayan yang ditahan di luar negeri pun banyak yang kami bebaskan. Insya Allah, Tuhan Maha Tahu,” imbuhnya. (fas/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD), Marzuki Alie meyakini bahwa partainya bakal kembali meraih kemenangan pada Pemilu 2014
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kemendagri Dorong Pemda Terapkan ETPD Guna Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah
- Penyelesaian Hukum di Indonesia Harus Mengedepankan Restorative Justice
- KTNA: Kebijakan Bulog Berpotensi Merugikan Petani
- Gulkarmat Jakarta Barat Pastikan Pencarian Korban Kebakaran Glodok Plaza Dilanjutkan Besok
- Info Terkini dari Menteri KKP Soal Pagar Laut di Tangerang
- Polemik Pasar Tumpah di Jalan Merdeka & Ma Salmon Belum Usai, Pedagang Makin Banyak di Trotoar