Yakin Pelaku Penembakan Mobil Amien Bisa Terungkap
jpnn.com - JAKARTA - Sampai saat ini Pusat Laboratorium Forensik masih mendalami barang bukti peluru dan bekas tembakan di mobil Toyota Harrier AB 264 AR milik bekas Ketua MPR Amien Rais yang ditembak di kediamannya Jalan Pandean Sari, Blok 2, nomor 3, Condong Catur, Sleman, Yogyakarta, Kamis 6 November 2014 dini hari.
"Ada bekas yang diperkirakan bekas tembakan. Perlu pendalaman dari Labfor," kata Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Ronny Franky Sompie di Mabes Polri, Senin (10/11).
Ronny pun mengaku belum tahu jenis dan kaliber proyektil yang ditemukan di lokasi. "Kita berangkat dari fakta. Faktanya apa, baru kita cari senjatanya," katanya.
Menurutnya, jika sudah diketahui senjatanya, maka pelaku penembakan pun bisa segera diketahui. "Jenis senjatanya dilihat dari peluru," tegasnya.
Selain itu, Ronny melanjutkan, Closed Circuit Television sudah dibuka semua. Namun, ia mengaku belum tahu hasilnya. "Belum tahu apakah terekam atau tidak (kejadian penembakan itu)," ungkapnya.
Seperti diketahui, mobil Amien Rais ditembak orang tak dikenal. Mobil itu bolong bagian kanan belakang. Belum jelas siapa pelakunya. Karena tidak ada saksi yang melihat langsung kejadian. Polisi menemukan satu selongsong peluru yang diduga dari senjata rakitan yang ditembakkan pelaku. (boy/jpnn)
JAKARTA - Sampai saat ini Pusat Laboratorium Forensik masih mendalami barang bukti peluru dan bekas tembakan di mobil Toyota Harrier AB 264 AR milik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jaksa Agung ST Burhanuddin Soal Jaksa yang Terlibat Judol Hanya Iseng-Iseng, Astaga!
- Pordasi Era Kepemimpinan Aryo Djojohadikusumo Siap Kirim Atlet ke Olimpiade LA 2028
- Menteri Hukum Lantik Widodo Jadi Dirjen AHU, Tekankan Supremasi Hukum yang Transparan
- Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan
- Trisya Suherman: Lukisan Go Green Taruparwa Bisa jadi Penyemangat Para CEO
- Seniman Papua Bawa Pesan Ekologis di Jakarta Biennale 2024