Yakin Prahara Demokrat Telah Usai, Ibas Janji Tak Mundur Lagi
Minggu, 21 April 2013 – 17:37 WIB
JAKARTA - Sekjen DPP Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono dipastikan kembali maju sebagai caleg pada pemilu mendatang. Pria yang biasa disapa Ibas itu pun berjanji tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan konstituennya apabila kembali terpilih nanti.
Kali ini putra bungsu Presiden SBY itu yakin dirinya dapat mengemban amanah hingga akhir periode jabatan. Pasalnya, ia merasa kondisi internal Partai Demokrat sudah stabil.
Baca Juga:
"Yang lalu saya mengundurkan diri dari DPR karena ada kondisi yang mengharuskan saya membenahi Partai Demokrat yang ketika saat itu terguncang isu dan masalah," kata Ibas saat ditemui di kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Minggu (21/4).
Besan Menko Perekonomian Hatta Rajasa itu pun berterimakasih kepada partainya karena masih dipercaya untuk maju sebagai caleg.
JAKARTA - Sekjen DPP Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono dipastikan kembali maju sebagai caleg pada pemilu mendatang. Pria yang biasa disapa
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Dituding Tak Adil Menangani Honorer, Satpol PP Siapkan Aksi, Minta Perhatian Prabowo
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab
- Anggota DPR Maria Lestari Mangkir Panggilan KPK
- Pemagaran Laut Sepanjang 30 Km di Tangerang Ancaman Bagi Ekologi dan Nelayan
- 2 Pejabat Dinas di Sumsel Kena OTT Kejari Palembang
- Prabowo Ingin Para Kepala Daerah Digembleng Seperti Menteri