Yakin Sampai Final, Pesan Tiket Setiap Tanding
Kamis, 29 Januari 2009 – 08:52 WIB

Yakin Sampai Final, Pesan Tiket Setiap Tanding
SMAN 1 Denpasar optimistis timnya bisa mengalahkan lawan. Sebab, kedua tim sudah sering berhadapan. Sejauh ini, rekor kemenangan terbanyak masih dipegang SMAN 1. Bahkan, sekolah itu yakin bahwa kedua timnya, putra maupun putri, bakal terus lolos sampai final. Maria Josephine Ruth Kezia dan Dita Mutia Fajarini, anggota tim basket putri yang kemarin mengikuti TM, menghubungi panitia untuk memesan tiket di setiap hari pertandingan sekolahnya.
"Untuk pertandingan pertama, kami pesan seratus tiket. Itu baru jumlah awal. Sangat mungkin jumlah tersebut terus bertambah saat H-1 dan hari H," ujar Dita. "Nggak cuma pertandingan pertama (Sabtu, 31/1, Red). Di pertandingan-pertandingan berikutnya, kami juga pesan tiket dulu, ya, biar nggak kehabisan," lanjutnya.
Wah.. sudah yakin nih bakal terus melaju? "Iya dong, harus yakin. DBL kan kompetisi hebat. Kalau kami bisa terus sampai final, apalagi juara, keren sekali. Pastinya, itu juga butuh dukungan teman-teman suporter. Jadi, tunggu kami di final, ya," ucapnya. Oke, oke, semoga kita benar-benar bertemu dengan Dita dkk di final Honda DBL Radar Bali 2009 nanti. Tim-tim lain jangan mau ketinggalan. (www.deteksibasketball.com)
DENPASAR - Kompetisi-basket pelajar terbesar di Indonesia, Honda DetEksi Basketball League (DBL), segera berlanjut ke Bali. Kemarin (28/1) bertempat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025