Yakin SDA Menang Satu Putaran

Yakin SDA Menang Satu Putaran
Yakin SDA Menang Satu Putaran
Alasan kedua, Emron menuturkan, bahwa PPP merupakan partai Islam warisan ulama. Kata dia, setiap DPC di berbagai daerah sudah mendapat pesan dari kyai dan alim ulama.

“Kyai dan alim ulama itu menitipkan agar DPC di daerah mereka pilih SDA. Karena SDA Menteri Agama yang tugasnya membina para umat, termasuk umat Islam paling utama,” katanya.

Dengan posisi SDA sebagai menag itulah, lanjut dia, seluruh program perjuangan PPP yang selama ini disusun, selalu sama dengan program Kemenag. “Dalam konteks itu, kultur PPP, berat DPC untuk menolak permintaan ulama,” katanya lagi.

“Memang ulama banyak, tapi ulama yang dekat dengan PPP itu meminta pak SDA memimpin PPP lagi, agar umat Islam lebih sejuk ke depan, terutama dalam rangka membangun kepentingan umat Islam di Indonesia,” tuntasnya. (boy/jpnn)


BANDUNG – Suryadharma Ali (SDA) diyakini bakal mempertahankan posisi Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) lewat ajang Muktamar VII


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News