Yamaha Beri Pengumuman soal Franco Morbidelli & Andrea Dovizioso
jpnn.com, SILVERSTONE - Direktur Yamaha Motor Racing Lin Jarvis mengonfirmasi rencana mempromosikan Franco Morbidelli ke tim pabrikan Yamaha di sisa musim MotoGP 2021.
Jarvis juga mengonfirmasi pihaknya telah mencapai kesepakatan verbal dengan Andrea Dovizioso.
Yamaha telah kehilangan Maverick Vinales setelah kedua pihak sepakat berpisah di tengah musim jelang MotoGP Austria.
Hal itu membuka peluang bagi Morbidelli, yang saat ini membela tim Petronas Yamaha, untuk menjadi tandem mantan rekan satu timnya, Fabio Quartararo, di tim Monster Energy Yamaha MotoGP.
"Frankie akan lebih awal naik ke tim pabrikan dan tentunya rencana kami adalah mendatangkan Frankie ke tim pabrikan tahun depan," kata Jarvis seperti dilansir laman resmi MotoGP, Minggu (29/8).
"Dan menyusul pemutusan kontrak (Vinales) di tengah musim, kami juga akan mengangkat Frankie di tengah musim. Ini belum diputuskan, tetapi kami memiliki rencana yang jelas dengan dia dan manajemen," imbuh Jarvis.
Dia menambahkan, regulasi memungkinkan Franco Morbidelli meneruskan sisa musim dengan motor yang digunakan oleh Vinales.
Yamaha juga telah melakukan pembicaraan dengan Andrea Dovizioso untuk rencana mendatangkan sang pembalap Italia ke tim Petronas Yamaha dan menjadi tandem Valentino Rossi, yang bakal pensiun di akhir musim ini.
Yamaha mengonfirmasi rencana tim terkait Franco Morbidelli dan Andrea Dovizioso.
- New Yamaha R25 Mengadopsi Tampilan Supersport YZF-R9 dan R1GYTR
- MotoGP 2025: Bagnaia Akui Persaingan Lebih Sengit
- MotoGP 2025: Begini Cara Ducati Menjauhkan Bagnaia dan Marquez dari Potensi Konflik
- Tersenyum Bersama Gresini Racing, Marc Marquez Siap Jadi Protagonis di Ducati
- New Yamaha MT-25 Tampil Agresif dan Mesin Berstandar Euro5+
- Federal Oil Berharap Fermin Aldeguer Bisa Rebut Titel Rookie Of The Year MotoGP 2025