Yamaha Merilis Naked Sport Bike Bermesin Hybrid, Harganya di Bawah Rp 30 Juta

jpnn.com - Yamaha baru saja meluncurkan naked sport bike yang mengadopsi sistem powertrain hybrid, yaitu FZ-S Fi Hybrid di India.
"Peluncuran ini merupakan bukti komitmen Yamaha terhadap inovasi, di mana teknologi canggih dan desain yang berpusat pada pengendara bersatu," kata Pemimpin Yamaha Motor India Group Itaru Otani.
Yamaha mengeklaim motor tersebut memiliki tampilan yang ramping dan proporsional.
FZ-S Fi Hybrid 2025 menggunakan mesin Blue Core 149cc dilengkapi Smart Motor Generator (SMG) dan Stop & Start System (SSS) Yamaha.
Kombinasi teknologi itu memungkinkan start yang lebih senyap, akselerasi dengan bantuan baterai, dan peningkatan efisiensi bahan bakar.
FZ-S Fi Hybrid 2025 dibekali instrument cluster TFT full-colour berukuran 4,2 inci.
Pengendara bisa mengoneksikan ponsel mereka ke motor melalui aplikasi Y-Connect serta sistem navigasi Turn-by-Turn (TBT) yang terhubung ke Google Maps.
Yamaha memastikan biker akan nyaman dengan posisi berkendara FZ-S Fi Hybrid 2025 yang telah dioptimalkan, meski saat perjalanan jauh.
Yamaha baru saja meluncurkan naked sport bike yang mengadopsi sistem powertrain hybrid, yaitu FZ-S Fi Hybrid di India.
- Yamaha Xmax 250 Model 2025 Tampil Lebih Segar, Warna Hingga Fitur Baru
- Yamaha Music Manufacturing Asia Tegaskan Komitmen untuk Tetap Beroperasi di Indonesia
- Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid Diluncurkan, Begini Spesifikasi dan Harganya
- Mudik Lebaran Tahun Ini Bisa Pakai Skutik Anyar Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
- Yamaha Flagship Shop Bandung Tampil Lebih Friendly dan Kekinian
- Yamaha Pamer Teknologi Series Parallel Hybrid di Motor