Yamaha MT-15 2025 Tampil dengan 2 Warna Baru, Harga Rp 39,6 Juta

jpnn.com, JAKARTA - PT Yamaha Indonesia Motor Mfg tidak ketinggalan menawarkan pilihan warna baru untuk Yamaha MT-15.
Ada dua warna baru untuk MT-15 model 2025 yaitu Matte Light Grey dan Matte Black.
Manager Public Relation, YRA & Community PT. YIMM Rifki Maulana mengatakan penyegaran diberikan pada setiap produk unggulan Yamaha untuk berani berinovasi, baik dari segi mesin, teknologi, fitur dan dari segi warna grafis.
"Penyegaran pada Yamaha MT-15 ditunjukan dengan hadirnya tampilan warna baru yang mampu meningkatkan kesan agresif dan sporty," ungkap Rifki.
Yamaha MT-15 warna Matte Light Grey memiliki perpaduan warna biru langit dan abu-abu muda, termasuk pelek dengan aksen biru.
Selain itu, pada bagian side cover terlihat warna biru langit.
Sementara itu, pada warna Matte Black mengusung konsep "All Black" pada bagian pelek, sehingga tampil gagah. Lalu, warna abu-abu pada list cover samping dan buritan motor.
Secara tampilan, Yamaha MT-15 punya tampang agresif dengan adanya position light LED dan lampu utama dengan projector LED.
PT Yamaha Indonesia Motor Mfg tidak ketinggalan menawarkan pilihan warna baru untuk Yamaha MT-15.
- Augusto Fernandez Sangat Bersemangat Kembali ke MotoGP Qatar
- MotoGP 2025: Quartararo Ancam Tinggalkan Yamaha
- Yamalube Chemical Liquid Engine Component, Cocok Buat Servis Ringan di Rumah
- Pembalap Asuhan Yamaha Racing Indonesia Bersiap Memanaskan Ajang Balap Dunia FIM R3
- Potensi Yamaha Xmax 250 MY2025 Mengaspal di Indonesia, YIMM Beri Kabar Baik
- Yamaha Merilis Naked Sport Bike Bermesin Hybrid, Harganya di Bawah Rp 30 Juta