Yamaha Riding Academy Sudah Tampung 87 Bibit
Sabtu, 28 Mei 2011 – 13:03 WIB
JAKARTA - Yamaha terus menunjukkan kepeduliannya terhadap para pembalap muda Indonesia. Terbaru, mereka kembali mendirikan Yamaha Riding Academy (YRA) untuk 87 pembalap. Dengan program tersebut, nantinya diharapkan bakal muncul pembalap-pembalap top dari Indonesia yang bisa berkiprah di panggung internasional. Sebenarnya, konsep YRA sudah didengungkan sejak 2004 lalu. Namun, tampaknya pihak Yamaha tak ingin berpuas diri. Karena itu, mereka pun membuat berbagai terobosan demi perkembangan para pembalap muda tersebut.
Konsep YRA sebenarnya hampir sama dengan sekola sepakbola. Di sana, para pembalap akan dibekali ketrampilan untuk menjadi sosok yang handal di lintasan. Tak hanya menitik beratkan pada hal-hal yang berbau balap, para pembalap itu akan diberikan materi komprehensif mengenai gizi, public speaking, motivasi hingga communication skill.
Baca Juga:
"Itu semua akan menjadi bekal bagi mereka untuk menjalani karier sebagai pembalap di masa mendatang," jelas Ari Wibisono, manajer YRA saat ditemui setelah launching kemarin (27/5).
Baca Juga:
JAKARTA - Yamaha terus menunjukkan kepeduliannya terhadap para pembalap muda Indonesia. Terbaru, mereka kembali mendirikan Yamaha Riding Academy
BERITA TERKAIT
- Akademi Persib Cimahi & 8 Pemain Terbaik Terbang ke Gothia Cup 2025 di Swedia
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!