Yamaha Selesaikan Tes Motor Listrik E01 dan Neos, Bersiap Jual di Indonesia?

jpnn.com, JAKARTA - Deputy Director PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Takaaki Hirama mengatakan bahwa mereka sudah menyelesaikan tes motor listrik E01 dan Neo's.
Lantas, apakah YIMM bakal mulai menjual motor listriknya itu di Indonesia?
Menurut dia, YIMM masih mempelajari pasar motor listrik di Indonesia.
Yamaha E01 dan Neo's memang sudah dijual di beberapa negara. Namun, untuk Indonesia masih dalam tahap studi.
“Kami kemarin sudah menyelesaikan tes E01 dan Neo's di Indonesia, dan beberapa negara juga sudah ada yang menjualnya (Neos)," kata Takaaki Hirama kepada awak media saat acara Maxi Yamaha Day, di Bandung, Minggu (22/9).
"Kalau market-nya sudah benar-benar siap pasti kami juga akan meluncurkannya."
Takaaki menambahkan di Eropa dan Vietnam Yamaha sudah menjual skuter listrik Neo's.
"Produk itu sangat bagus sehingga masuk kategori premium. Jadi, bukan untuk mass volume yang akan digunakan sehari-hari," ujarnya.
Deputy Director PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM)Takaaki Hirama mengatakan bahwa mereka sudah menyelesaikan tes motor listrik E01 dan Neo's.
- Yamaha R3 2025 Makin Canggih, Pengendara Bisa Terkoneksi ke Motor
- Motor Listrik United E-Motor Mampu Menjelajah Sejauh 100 Km
- Tak Ada Fitur yang Disunat, Yamaha Xmax Terbaru Turun Harga Rp 10 Juta
- AISMOLI Beberkan Dampak Buruk Kebijakan Trump Untuk Pasar Otomotif Indonesia
- Augusto Fernandez Sangat Bersemangat Kembali ke MotoGP Qatar
- QJMotor Belum Tertarik Boyong Motor Listrik ke Indonesia