Yamaha Tenere 700 Yamalube Edition Diklaim Siap Tempur dan Lebih Kompetitif

Yamaha Tenere 700 Yamalube Edition Diklaim Siap Tempur dan Lebih Kompetitif
Yamaha Tenere 700 Yamalube Edition dengan fitur-fitur baru. Foto: yamaha

jpnn.com - Yamaha memperkenalkan motor adventure edisi spesial Yamaha Tenere 700 Yamalube Edition.

Yamalube merupakan oli kebanggaan pabrikan asal Jepang tersebut.

Yamaha Tenere 700 tetap menjadi ikon tersendiri bagi para pencinta motor petualang sejati.

Motor berjuluk T7 itu menawarkan pengalaman berkendara yang otentik dan bebas, cocok untuk para penjelajah jalur off-road.

Yamaha mengeklaim motor siap tempur dan lebih kompetitif dari model standar.

Tenere 700 Yamalube Edition membawa tampilan dan perlengkapan yang dirancang untuk menaklukkan medan berat.

Tenere 700 Yamalube Edition dibalut warna hitam dan biru yang khas dengan aksen perak.

Yamaha menyebut kombinasi warna tersebut menciptakan kesan kendaraan siluman.

Yamaha memperkenalkan motor adventure edisi spesial Yamaha Tenere 700 Yamalube Edition.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News