Yamaha Terlalu Fokus Kepada Quartararo? Crutchlow Angkat Suara

jpnn.com - Dua tahun belakang, Fabio Quartararo sukses membawa Tim Yamaha MotoGP menjadi tim hebat.
Pada 2021, Tim Yamaha MotoGP menjadi yang terbaik dan pada 2022 tim pabrikan Iwata itu berada di posisi runner-up.
Hal itu yang membuat muncul anggapan kalau Yamaha terlalu fokus kepada Quartararo.
Bukan tanpa alasan, karena pembalap Yamaha lain mengalami kesulitan ketika mengendarai M1.
Misalnya, Andrea Dovizioso yang mengakhiri karier MotoGP-nya di Misano dan digantikan Cal Crutchlow di 6 seri terakhir musim 2022.
Atas anggapan itu, Crutchlow sebagai test rider Yamaha membantah kalau Yamaha terlalu fokus kepada Quartararo.
Menurut dia, seluruh proses pengujian material dan konfigurasi baru telah berjalan seperti yang diharapkan.
“Pengujian berjalan dengan sangat baik. Saya memberi mereka informasi tentang apa yang mereka bawa, di mana menurut saya itu benar atau salah, dan tentang apa yang menurut saya harus mereka bawa ke depannya. Namun, saya bukan seorang insinyur dan tidak semudah itu untuk membangunnya!” ujar Crutchlow.
Muncul anggapan jika Tim Yamaha MotoGP terlalu fokus kepada Fabio Quartararo, begini tanggapan Cal Crutchlow
- Yamaha Xmax 250 Model 2025 Tampil Lebih Segar, Warna Hingga Fitur Baru
- Jadwal MotoGP Argentina 2025: Jumat Bisa Jadi Hari Tersulit
- Yamaha Music Manufacturing Asia Tegaskan Komitmen untuk Tetap Beroperasi di Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- MotoGP 2025: Kapan Jorge Martin Kembali?
- Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid Diluncurkan, Begini Spesifikasi dan Harganya