Yana Zein Muslim atau Nasrani? Ibunda Bilang Begini

Yana Zein Muslim atau Nasrani? Ibunda Bilang Begini
Adik Yana Zein, Harris dan ibunya saat di rumah duka Fatmawati, Jakarta. Yana meninggal Kamis (1/6) dini hari karena kanker. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos

jpnn.com - Perbedaan pendapat sempat mewarnai jelang pemakaman Yana Zein pada hari ini, Jumat (2/6).

Almarhum Yana yang ingin dimakamkan secara nasrani ditentang oleh ayahnya Nurzaman Zein.

Secara mengejutkan, Nurzaman yang langsung datang dari Sumatera ingin memperjuangkan mendiang putrinya agar dimakamkan secara islam.

Hal itu disampaikannya saat datang ke Rumah Duka RS Fatmawati, Jakarta.

Sementara itu, ibunda Yana, Swetlana Zein menyampaikan pendapat lain. Dia justru yakin bahwa putrinya itu menganut agama Kristen. Karena itu perdebatan sempat terjadi.

"Bapak Nurzaman ini menikah dengan saya di Moskow. Dan tidak diributkan masalah (beda) agama," ujar Swetlana.

Dia kembali mengingatkan bahwa agama merupakan pilihan pribadi seseorang yang tidak bisa dicampuri.

"Setiap manusia punya pemilihan hati," ucap Swetlana.(ded/jpg/jpnn)


Perbedaan pendapat sempat mewarnai jelang pemakaman Yana Zein pada hari ini, Jumat (2/6).


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News