Yandi Sofyan Resmi ke Persib
jpnn.com - TEKA-teki striker muda yang ingin direkrut Persib Bandung akhirnya terjawab. Itu seiring keikutertaan Yandi Sofyan Munawar, di sesi latihan Persib Bandung pagi tadi.
Eks striker Timnas U-23 tersebut memang dikabarkan bakal merapat ke Persib sejak November lalu. Tapi, Proses kepindahan pemain yang sebelumnya berbaju Arema Cronus tetapi dipinjamkan ke Brisbane Roar Youth itu, cukup berbelit.
"Dia sudah resmi, kontrak sudah selesai. Alhamdulillah," kata pelatih Jajang Nurjaman seperti dirilis situs resmi Persib.
Dengan bergabungnya Yandi, tugas Jajang sekarang tinggal menemukan striker utama. Dia harus mencari pengganti setelah Aaron Da Silva, batal hijrah ke Persib dari klub lamanya, Osotspa FC.
"Sekarang saya masih pantau striker Michel De Piede," tandasnya.
Meski sudah terlihat berlatih bersama skuad Maung Bandung di Lapangan Persib, Michel sejatinya masih menjalani trial. Bagaimana performanya? Jajang masih belum bisa memberikan penilaian.
"Dia masih trial. Lihat saja bagaimana mainnya nanti. Saya pantau khusus dia di latihan ini," ungkap pelatih 50 tahun tersebut. (upi/mas)
TEKA-teki striker muda yang ingin direkrut Persib Bandung akhirnya terjawab. Itu seiring keikutertaan Yandi Sofyan Munawar, di sesi latihan Persib
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang
- Marselino Ferdinan 2 Gol, Ada Pemain Timnas Indonesia Blak-blakan Memberi Sanjungan
- Indonesia vs Arab Saudi: Maarten Paes Ungkap Arti Penting Kemenangan
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Reaksi Marselino Ferdinan Menjadi Pahlawan Kemenangan
- Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot
- Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!