Yandri Susanto: Seluruh DPW dan DPD Minta Zulhas Kembali Pimpin PAN
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (Waketum PAN) Yandri Susanto menyatakan bahwa seluruh DPW dan DPD PAN se-Indonesia meminta Zulkifli Hasan (Zulhas) kembali menakhodai PAN selama lima tahun mendatang.
Menurut Yandri Susanto, keberhasilan PAN dalam pileg dan pilpres 2024 tidak lepas dari kepiawaian seorang Zulhas.
“Permintaan agar Bang Zulhas kembali memimpin merupakan aspirasi seluruh DPW dan DPD PAN,” ujar Yandri Susanto, Kamis (25/4/2024).
Yandri mengungkapkan harapan dari DPW dan DPD tersebut didasari keberhasilan PAN dalam Pileg dan Pilpres 2024.
“Di bawah kepemimpinan Bang Zul perolehan kursi PAN meningkat di DPR. Kemudian secara piawai Bang Zul membawa PAN mendukung Prabowo-Gibran yang kemudian memenangi kontestasi,” ujar Yandri Susanto yang juga Wakil Ketua MPR RI.
“Sehingga aneh kalau masih ada pengurus DPD, DPW atau DPP PAN yang tidak mendukung Bang Zul untuk menjadi Ketum PAN kembali,” ujar Yandri.
Yandri menjelaskan harapan dari DPW dan DPD ini merupakan keinginan dari seluruh pengurus dan simpatisan PAN seluruh Indonesia.
Yandri mengatakan seluruh kader berpandangan sosok Zulhas merupakan pekerja keras dan konsisten dalam memperjuangkan kebaikan serta merangkul semua pihak. Hal ini menjadikan PAN disegani dalam kancah perpolitikan nasional.
Waketum PAN Yandri Susanto menyatakan seluruh DPW dan DPD PAN se-Indonesia meminta Zulkifli Hasan (Zulhas) kembali menakhodai PAN selama lima tahun mendatang.
- Mendes Yandri Dorong Kolaborasi Pemda dan Pemdes untuk Kemajuan Desa Mandiri
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
- Kampanye di Bengkulu, Mendes Yandri Susanto Dilaporkan ke Bawaslu RI
- Mardiono Ajak Kader PPP Kerja Maksimal Menangkan Pilkada di NTB
- Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan