Yang Ditembak Mati Bukan Rampok CIMB Niaga
Jumat, 03 September 2010 – 06:28 WIB

Yang Ditembak Mati Bukan Rampok CIMB Niaga
Kapolsekta Medan Labuhan AKP Sugeng Hariyadi menyebutkan, penembakan terarah terpaksa dilakukan untuk melumpuhkan tersangka karena tidak menghiraukan tembakan peringatan polisi. Bahkan, kata Sugeng, tersangka sempat menyerang petugas dengan senjata api.
Baca Juga:
"Tersangka merupakan satu dari 14 pelaku perampokan sebuah pabrik di Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan, beberapa bulan lalu. Sebelumnya enam orang sudah ditangkap dan dua lagi telah diketahui identitasnya kini sedang dikejar," jabarnya.
Informasi dari polisi, Alex sudah lama menjadi target operasi (TO) karena terlibat sejumlah perampokan di berbagai daerah seperti di Kabupaten Dairi, Simalungun, Kota Pematangsiantar, dan sejumlah daerah, bahkan provinsi. Alex juga terlibat perampokan seorang pengusaha CPO di Jl Jala 4, Paya Pasir, Meralan (24/3) silam. Setiap kali melakukan aksinya, Alex selalu bersenjata api. (min)
MEDAN -- Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Oegroseno SH menegaskan, perampok yang ditembak mati di Kelurahan Sicanang, Belawan, tidak terlibat perampokan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pelaku Mutilasi Sang Kekasih yang Sedang Hamil Diancam Hukuman Mati
- Pencuri Motor Mahasiswa di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah