Yang Penting Aming-Evelyn Bahagia
jpnn.com - JAKARTA - Komentar negatif datang dari para netizen terkait pernikahan komedian Aming Sugandhi dengan Evelyn Nada Anjani. Ini disebabkan perawakan Evelyn yang sangat maskulin.
Namun, aktor Derby Romero tidak mau mengambil pusing hal itu. Ia enggan membalas komentar-komentar negatif yang disampaikan netizen mengenai pernikahan Aming dengan Evelyn di media sosial.
"Gue mau balesin buat apa? Orang tolol yang ngomenin seperti itu di Instagram, jadi kita santai aja," kata Derby usai peluncuran trailer dan soundtrack film I Love You From 38.000 FT di kawasan SCBD, Jakarta, Kamis (9/6).
Pemain film Petualangan Sherina itu menyatakan, Aming dan Evelyn terlihat bahagia dengan pernikahan mereka. Itu sebabnya, sesuatu yang sia-sia apabila membalas komentar negatif dari netizen.
"Yang penting kita tahu mereka bahagia," ungkap Derby. Aming dan Evelyn menikah di Bandung, Sabtu (4/6). Pernikahan itu dihadiri para sahabat Aming, salah satunya adalah Melly Goeslaw. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komentar negatif datang dari para netizen terkait pernikahan komedian Aming Sugandhi dengan Evelyn Nada Anjani. Ini disebabkan perawakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Fuji Ungkap Jadwal Pernikahan Frans Faisal
- Di Bawah Hujan, The Rain Buktikan Produktivitas
- Sempat Rahasiakan Kabar Kehamilan, Aaliyah Massaid: Kami Ingin...
- Desy Ratnasari Didoakan Berjodoh dengan Ruben Onsu
- 2 Tahun Pacaran, Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa Akhirnya Menikah
- 3 Berita Artis Terheboh: Total Chaos Kembali Berkobar, Tengku Dewi Pindah ke Bali