Yang Penting Persib Lolos
jpnn.com - BANDUNG- Persib Bandung akhirnya melenggang ke babak 8 besar Inter Island Cup (IIC) 2014, setelah di laga pamungkas babak penyisihan grup 1 Jawa, Persib sukses mematahkan perlawanan sengit rival sekotanya, Pelita Bandung Raya dalam derby yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat malam tadi.
Sebelumnya Persib menggulung Persita (7-1) dan Persijap Jepara (2-0).
Setelah menang tipis 1-0 lewat gol Ahmad Jufriyanto, Persib berhak melenggang ke Solo dan akan bergabung ke dalam grup B bersama Persik, Mitra Kukar dan Persiram Rajaampat.
Bagaimana tanggapan dari pencetak gol Persib ke gawang tim rival sekotanya itu? Ahmad Jufriyanto menyatakan, dirinya bersyukur karena dapat berperan dalam meloloskan Persib ke babak 8 besar IIC.
Namun, pria yang akrab disapa Jupe ini mengaku tak terlalu memperdulikan torehan golnya, namun yang lebih penting adalah, Maung Bandung bisa melenggang ke Solo.
Sebelumnya Jupe juga sempat menyumbangkan gol untuk Persib saat membantai Persita Tangerang dengan skor 7-1. Kala itu palang pintu Maung Bandung ini mencetak gol melalui free kick keras dan akuratnya. "Bersyukur bisa cetak gol lagi. Tapi yang penting adalah lolosnya Persib,” ucapnya.
Seperti diketahui, grup B babak 8 besar IIC 2014 akan bertanding di Stadion Manahan Solo pada 19, 20 dan 22 Januari.
Sedangkan tergabung ke dalam grup A yang akan berlaga di Stadion Kanjuruhan, Malang pada 18, 19 dan 21 Januari 2014, yakni Sriwijaya FC, Arema Cronus, Barito Putera dan Perseru Serui. (ran)
BANDUNG- Persib Bandung akhirnya melenggang ke babak 8 besar Inter Island Cup (IIC) 2014, setelah di laga pamungkas babak penyisihan grup 1 Jawa,
- Real Madrid Tumbang di Markas Liverpool, Rekor Minor Tercipta
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade