Yaya Simpan Teka-Teki soal Tim Setelah City

jpnn.com - MANCHESTER - Yaya Toure benar-benar membuat manajemen Manchester City gemas. Betapa tidak. Yaya memilih berteka-teki mengenai masa depannya bersama tim berjuluk The Citizens itu.
Hingga kini, Yaya belum mau membahasa masa depannya di City. Di saat bersamaan, gelandang asal Pantai Gading berusia 31 tahun itu juga terus dikaitkan dengan raksasa Ligue 1, Paris Saint Germain.
Nah, yang lebih menggemaskan manajemen City, Yaya mengaku masa depannya bisa saja dilanjutkan di tim lain. Apalagi, Yaya baru saja kecewa gara-gara manajemen City tak memberinya ucapan ulang tahun.
“Semua orang berbicara tentang saya. Semuanya masih terbuka lebar. Agen saya sudah tahu apa yang harus dilakukannya. Tidak ada yang tahu tentang hari esok,” terang Yaya di laman France Football, Minggu (1/6).
Tak hanya PSG, Yaya juga disebut-sebut ingin kembali berseragam Barcelona. Sebelum hijrah ke Manchester Biru, julukan lain City, Yaya merupakan andalan di lini tengah Barcelona.
“Saya percaya penuh pada agen saya. Ya, saya pernah mengatakan ingin pensiun di Barcelona. Anda tak akan pernah tahu karena sepakbola bergerak sangat cepat,” tegas Yaya. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Yaya Toure benar-benar membuat manajemen Manchester City gemas. Betapa tidak. Yaya memilih berteka-teki mengenai masa depannya bersama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prediksi Ranking Timnas Indonesia Jika Mampu Mencuri Poin dari Australia
- Rekor Unik Marquez Bersaudara Seusai MotoGP Argentina 2025
- Target Realistis PSSI saat Timnas Indonesia Bertamu ke Australia
- Jeda Liga 1, Momentum Persib Bandung Mengisi Bensin
- MotoGP 2025: Podium Pertama, Marc Marquez Masuk Buku Sejarah
- Gila! Sebegitu Perjuangan Marc Marquez Menjuarai Race MotoGP Argentina