Yaya Toure tak Sabar Tuntaskan Dendam Pada Suarez

jpnn.com - MANCHESTER- Yaya Toure dan Luis Suarez sebenarnya tak memiliki perseteruan di dalam lapangan. Namun, rivalitas sengit justru terjadi di luar lapangan hijau.
Itu terjadi setelah Suarez dinobatkan sebagai pemain terbaik Premier League musim ini. Padahal, Yaya sebenarnya juga tampil gemilang bersama Manchester City sepanjang musim ini.
Sayangnya, para pemain Premier League seolah menutup mata pada Yaya. Hal itulah yang membuat gelandang asal Pantai Gading tersebut ingin segera menuntaskan dendam pada Suarez. Caranya ialah dengan memenangkan gelar juara Premier League.
“Saya kecewa dengan penghargaan pemain terbaik. Sebab, saya adalah pesaing. Kini hal paling penting adalah memenangkan tropi juara untuk tim,” terang Yaya di laman Sky Sport, Jumat (9/5).
Ambisi Yaya menuntaskan dendam pada Suarez terbuka sangat lebar. Pasalnya, City kini masih kokoh di pucuk klasemen sementara. Dengan satu laga tersisa, City adalah kandidat terkuat meraih gelar juara.
“Kami tentu saja ingin memenangkan gelar itu. Kami bekerja sangat keras sepanjang musim. Jika kami tak memenanginya, itu akan menjadi kekecewaan besar,” tegas Yaya. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Yaya Toure dan Luis Suarez sebenarnya tak memiliki perseteruan di dalam lapangan. Namun, rivalitas sengit justru terjadi di luar lapangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025