Yayasan Gilgal Gandeng Iwan Sunito Gelar Upgrade Seminar
jpnn.com, JAKARTA - Yayasan Gilgal, sebuah komunitas sosial yang diketuai oleh Haryanto Kandani berkolaborasi dengan Iwan Sunito CEO & Founder Crown Group Holdings, dalam acara Upgrade Seminar di Jakarta.
Dalam upaya membuat Indonesia Maju, Yayasan Gilgal memberikan pelatihan-pelatihan bagi UKM, donor darah, bantuan sosial, bantuan pendidikan dan juga event Upgrade Seminar.
Upgrade seminar mengundang para pembicara dan praktisi dari berbagai bidang untuk memberikan inspirasi, motivasi serta mendidik para peserta.
Ketua Pelaksana Seminar dan salah satu pengurus Yayasan Gilgal, Suhardjo Cang mengungkapkan alasan utama mereka berkolaborasi dengan Iwan Sunito sebagai pembicara.
“Iwan Sunito adalah bukti hidup dalam menembus segala keterbatasan yang pernah dialami sebelum akhirnya bisa bertumbuh tanpa batas. Sosok Iwan Sunito terbukti menjadi magnet yang sangat kuat pada acara kali ini. Lebih dari 1,500 tiket Upgrade Seminar berhasil terjual dalam waktu singkat sejak kali pertama diumumkan," ujar Suhardjo.
Karena begitu banyaknya permintaan untuk acara ini, akhirnya pihaknya membuka ruangan lain untuk
mengakomodasi jumlah peserta.
"Ini sejujurnya di luar ekspektasi kami. Beliau juga seorang tokoh Indonesia yang sukses di luar negeri, yang juga sebagai bukti bahwa orang Indonesia mampu bersaing secara global," jelas dia.
Sementara hasil penjualan tiket yang terkumpul akan digunakan sebagai donasi untuk mendukung visi utama Yayasan Gilgal.
Upgrade seminar mengundang para pembicara dan praktisi dari berbagai bidang untuk memberikan inspirasi, motivasi serta mendidik para peserta.
- Agentforce 2.0 jadi Platform Karyawan Digital yang Menghadirkan Workforce Tanpa Batas
- 5 Strategi Bisnis BNI Menghadapi Tantangan Perekonomian 2025
- Strategi BNI Perkuat Bisnis Konsumer & Korporasi untuk Perekonomian Sepanjang 2024
- Menko Airlangga Ungkap Program Belanja Murah Akhir Tahun Cetak Transaksi Rp 71,5 Triliun
- Meraih Peluang Ekonomi di Tahun 2025
- F-PAN Apresiasi Keberhasilan Pemerintah Mengatasi 10 Tantangan Ekonomi di 2024