Ye Bingchen, Bintang Kung Fu Austrlia Tembus Industri Film Hollywood

Ye Bingchen datang ke Australia untuk belajar dan mencari pekerjaan kantoran. Tapi sekarang ia menjadi tokoh pahlawan dalam film.
Orang tuanya di Tiongkok tadinya ingin Ye bekerja di bank atau perusahaan keuangan, tapi setelah pindah ke Adelaide sembilan tahun lalu, ia memenangkan serangkaian kejuaraan seni bela diri internasional dan menjadi master kung fu.
Ye kini menjadi tokoh 'superhero' untuk film Marver terbaru, yakni Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings. .
Perannya adalah sebagai prajurit pemanah yang bertarung bersama bintang Amerika Awkwafina.
Dimulai dari Bruce Lee dan Jackie Chan
Ye memulai karirnya di dunia kung fu saat ia masih kecil, terinspirasi dalam film aksi yang dibintangi aktor legendaris Jackie Chan dan Bruce Lee.
"Kurang lebih, setiap orang yang mulai berlatih seni bela diri dibesarkan dengan menonton film kung fu dan bermimpi menjadi pemain," katanya.
"Banyak yang bermimpi dengan kung fu, tapi saya tidak yakin berapa banyak yang mewujudkannya."
Ye menghabiskan masa remajanya dengan berlatih beberapa gaya kung fu, termasuk Bajiquan, yang dikenal gerakannya yang menghentak, serta Tai Chi yang berfokus pada keseimbangan.
Ye Bingchen datang ke Australia untuk belajar dan mencari pekerjaan kantoran, sekarang ia menjadi tokoh pahlawan dalam film.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya