Yeah! Kabar Gembira buat Penggemar God Bless
jpnn.com - jpnn.com -Band legendaris, God Bless akhirnya resmi meluncurkan album barunya.
Hal tersebut diumumkan lewat akun media sosial Instagram @godblessrocks. "Fresh from the oven, GODBLESS - CERMIN 7," tulis God Bless.
Album Cermin 7 yang berisi dua keping CD ini dijual dengan harga Rp 77 ribu. Selain fisik, rilisan digital album ini juga sudah beredar di berbagai layanan musik legal.
Seperti diketahui, God Bless masih menunjukkan taring di usia 43 tahun. Buktinya, band lawas ini resmi meluncurkan album baru sebagai bukti eksistensi. Album bertajuk Cermin 7 itu dirilis setelah masa vakum selama tujuh tahun.
Album Cermin 7 merupakan hasil daur ulang dari album lama God Bless berjudul Cermin, yang laku keras dan banyak diminati pencinta rock.
Kini Ahmad Albar (vokal), Ian Antono (gitar), Donny Fattah Gagola (bass), Abadi Soesman (keyboard), dan Fajar Satritama (drum), memasukkan 12 lagu ke album ini.
Sembilan di antaranya merupakan lagu lama seperti Selamat Pagi Indonesia, Anak Adam, Cermin, Musisi, Balada Sejuta Wajah, dan lainnya. Sedangkan tiga lagu lainnya adalah materi baru yaitu Damai, Kukuh, dan Bukan Mimpi Bukan Ilusi.
God Bless mengungkapkan bahwa album Cermin 7 berisi kejujuran dan idealisme bermusik. Menurut Ahmad Albar kejujuran yang dilakukan dalam album ini adalah dengan bermain sesuka hati.
"Bukan cuma album jujur saja, tapi juga idealis sendiri. Di album ini kita mainkan apa yang kita suka," kata Ahmad Albar saat peluncuran album Cermin 7 beberapa waktu lalu.
Band legendaris, God Bless akhirnya resmi meluncurkan album barunya.
- 3 Berita Artis Terheboh: Veronica Tan Cicipi Ayam Goreng, God Bless Sebar Album Vinyl
- God Bless Sebarkan Vinyl Album Anthology di Record Store Day Indonesia 2024
- God Bless Pamerkan Koleksi Barang Bersejarah di Galeri Nasional Indonesia
- Pentingnya Pameran Retrospektif God Bless 50 Tahun
- Kembali Konser di Taman Ismail Marzuki Setelah 50 Tahun, God Bless Bakal Bawa Kejutan
- 3 Berita Artis Terheboh: God Bless Edarkan CD, Fuji Pengin Pingsan