Yenny Wahid: Mas Ganjar Presiden Kita, Selamat Ulang Tahun
jpnn.com, JAKARTA - Putri Presiden Keempat RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid mengucapkan selamat ulang tahun kepada Bacapres Ganjar Pranowo yang ke-55.
Hal itu disampaikan Yenny saat menghadiri acara yang sama dengan Ganjar dan Mahfud MD di acara Generasi Penggerak Meraih Masa Depan (GPMMD) di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Jakarta Pusat, Sabtu (28/10) malam.
Yenny Wahid datang sekaligus membawakan kue ulang tahun untuk Ganjar.
Dalam kesempatan itu, Yenny turut memberikan ucapan selamat kepada Ganjar. Yenny yang menyebut Ganjar sebagai presiden mendoakan agar selalu dalam lindungan Allah SWT.
“Mas Ganjar presiden kita, selamat ulang tahun ke-55, mas. Semoga selalu dalam perlindungan dari Allah SWT. Semoga diberikan kekuatan, kebugaran dan keselamatan dalam memimpin negara ini ke depannya nanti,” kata Yenny Wahid.
Sementara itu, Mahfud mendoakan Ganjar dapat menjalani hari-hari lebih baik dibandingkan sebelumnya, serta selalu diberikan kesehatan.
“Pesan yang selalu disampaikan itu, hari ini lebih baik dari hari kemarin, dan hari besok harus lebih baik dari hari ini. Semoga panjang umur, sehat sejahtera,” ungkap Mahfud.
Ganjar pun menyambut positif atas ucapan yang diberikan Yenny Wahid dan Mahfud MD. Ia berterima kasih atas perhatian yang sudah diberikan di hari kelahirannya.
Yenny Wahid datang sekaligus membawakan kue ulang tahun kepada Bacapres Ganjar Pranowo.
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Veddriq Leonardo Masuk Nominasi Atlet Terbaik Dunia, Ayo Beri Dukungan
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK Bagi Honorer TMS Sudah Buka, tetapi Ribuan Orang Gagal Daftar
- Yenny Wahid tak Setuju Wacana MLB NU
- Prabowo Singgung Usulan Gus Dur jadi Pahlawan Nasional, Begini Reaksi Yenny Wahid
- Prabowo Singgung Usulan Gus Dur Jadi Pahlawan, Yenny Wahid: Kami Menghargai