Yes.. Yes.. Yes.. Kiper Tangguh Chelsea Main Lagi Pekan Depan

jpnn.com - LONDON – Penantian panjang Chelsea untuk menggunakan tenaga Thibaut Courtois bakal berakhir. Kiper tim nasional Belgia itu dijadwalkan bisa kembali merumput dalam waktu dekat.
Laman Sky Sports, Minggu (29/11) menulis, Chelsea bisa menurunkan Courtois saat menghadai Bournemouth pekan depan. Sebelumnya, Courtois harus absen sejak September karena cedera lutut.
Selain Courtois, Chelsea juga bisa menggunakan tenaga sang kapten John Terry. Sebagaimana diketahui, Terry absen saat Chelsea bermain imbang melawan Tottenham Hotspur karena cedera engkel.
BACA: Ganteng Maksimal! Usia Sudah 50 Tahun, Binaragawan Indonesia Juara Dunia
“Ramires dan Radamel Falcao juga diharapkan bisa fit saat melawan Bournemouth. Loic Remy juga bisa menjadi pilihan Mourinho di lini depan jelang periode yang sibuk Desember nanti,” demikian tulis Sky Sports. (jos/jpnn)
LONDON – Penantian panjang Chelsea untuk menggunakan tenaga Thibaut Courtois bakal berakhir. Kiper tim nasional Belgia itu dijadwalkan bisa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib vs Persik: Macan Putih Bakal Mengerahkan Seluruh Kemampuan
- Vinicius Jr Bahagia di Real Madrid, Ingin segera Memperpanjang Kontrak
- Link Live Streaming Malut United vs Arema FC, Kental Aroma Balas Dendam
- Malut United vs Arema FC: Tuan Rumah Usung Misi Balas Dendam, Singo Edan Harus Waspada
- Banjir di Bekasi, Laga Persija vs PSIS Resmi Ditunda
- Laga Persija vs PSIS Ditunda, Kapan Jadinya?