Yihaaaa, Gagahnya Pak Prabowo Subianto dengan Topi Koboi di Alpahankam

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memakai setelan safari ketika menghadiri Pameran Industri Alat Peralatan Pertahanan dan Keamanan (Alpalhankam) Dalam Negeri di kantor Kemenhan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (3/12).
Prabowo melengkapi penampilannya dengan topi koboi berwarna cokelat.
Berdasarkan pantauan, Prabowo mengunjungi satu per satu alat pertahanan yang dipamerkan di pameran tersebut.
Dia tampak melihat Missile Target Drone Jalak, Rudal Petir, Large Target Drone, dan beberapa Kendaraan Dapur Lapangan atau Randurlap.
Dalam pameran tersebut, hadir Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Andika Perkasa, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI AL Siwi Sukma Adji, dan Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Udara (Wakasau) Marsekal Madya TNI AU Fahru Zaini.
Biro Humas Sekretariat Jenderal Kemhan RI Brigjen TNI Totok Sugiharto menuturkan, pemeran Alpalhankam menampilkan beragam jenis produk alutsista hasil karya anak bangsa.
Menurut Totok, pameran tersebut bertujuan untuk membangun kepercayaan bahwa industri pertahanan dan keamanan dalam negeri (BUMS) memiliki kemampuan untuk menyediakan kebutuhan pengguna.
Selain itu, pameran ialah bentuk dukungan terhadap industri pertahanan dalam negeri agar memiliki daya saing dengan industri luar.
Prabowo Subianyo bertopi koboi mengunjungi satu per satu alat pertahanan yang dipamerkan di pameran tersebut.
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah