Yoona SNSD Adu Akting dengan Lee Bum Soo
Drama Prime Minister and I
jpnn.com - VISUAL grup SNSD, Im Yoona siap kembali ke layar kaca. Yoona dipastikan akan menjadi pemeran utama dalam drama berjudul 'Prime Minister and I' produksi KBS.
SM Entertainment dan rumah produksi Dramatic Tok telah mengkonfirmasi keterlibatan Yoona dalam drama tersebut. Yoona akan memulai syuting akhir Oktober nanti.
"Yoona akan berperan dalam drama terbaru KBS 'Prime Minister and I' yang akan tayang di KBS setiap Senin dan Selasa," kata juru bicara pihak rumah produksi, seperti dilansir laman Allkpop, Selasa (22/10).
Dalam drama ini, Yoona akan beradu akting dengan aktor Lee Bum Soo.
Manajeman Yoona menjelaskan, pelantun I Got A Boy itu akan memerankan karakter berusia 28 tahun. Dalam drama tersebut nantinya Yoona akan menjadi seorang reporter dengan kepribadian yang menyenangkan dan berbeda dari reporter lainnya.
Drama Prime Minister and I adalah sebuah kisah cinta antara seorang menteri yang diperankan oleh Lee Bum Soo yang telah berusia 40 tahun dengan reporter muda yang diperankan oleh Yoona, yang berusia 28 tahun. Kolaborasi dan chemistry keduanya sangat dinantikan para penggemar kedua artis tersebut.
Selain Yoona dan lee Bum Soo, drama ini juga akan dibintangi oleh Chae Jung Ahn, Yoon Shi Yoon, Ryu Jin dan Lee Min Hoo yang sebelumnya juga membintangi drama Rooftop Prince. (fny/jpnn)
VISUAL grup SNSD, Im Yoona siap kembali ke layar kaca. Yoona dipastikan akan menjadi pemeran utama dalam drama berjudul 'Prime Minister and I'
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ringgo Agus Rahman Sebut Libur Akhir Tahun Jadi Liburan Termahal
- Ini Doa Khusus Paula Verhoeven di Hari Ulang Tahun Kiano
- Kompolnas Ungkap 2 Kluster Personel yang Terlibat Pemerasan Penonton DWP 2024
- Aurel Hermansyah Jarang Rilis Lagu, Atta Halilintar: Dia Lebih Semangat Dagang
- Libur Akhir Tahun, Ini Daftar Film yang Tayang di RCTI
- 11 Pasangan Artis Bercerai Sepanjang 2024, Nomor 5 Mengejutkan