Youtube Perbarui Tampilan Mode Layar Penuh di Dekstop
jpnn.com - YouTube mengumumkan telah memperbarui platform berbagi video mereka untuk dekstop. Kini, saat melihat video fullscreen, Anda bisa terus menggulir ke bagian komentar dan juga melihat video yang disarankan di samping.
Sebelumnya, pengguna YouTube tidak bisa menonton dan melihat video pada saat yang sama sekaligus. Namun, tampaknya YouTube memberikan sentuhan yang berbeda pada platformnya itu.
Kini, Anda bisa terus scrolling ke bagian komentar dan melihat video yang disarankan di sampingnya. Sebelumnya, pengguna ingin mengakses komentar atau video disarankan harus keluar fullscreen mode.
Keharusan untuk keluar dari mode layar penuh mungkin bukan masalah besar untuk sebagian orang. Namun, perubahan itu bisa memberi pengalaman menonton video yang lebih menyenangkan.
Seperti dilansir Ubergizmo, Sabtu (17/11), kemampuan baru YouTube itu berlaku dari situs web utama platform. Artinya, jika Anda menonton video embedded video dan fullscreen, maka fitur itu tidak akan berfungsi.
Perubahan pada YouTube untuk desktop ini seharusnya telah tersedia untuk semua pengguna. Dengan begitu pengguna bisa melihat fitur tersebut. (mg9/jpnn)
YouTube mengumumkan telah memperbarui platform berbagi video mereka untuk dekstop, yakni kemudahan berkomentar saat membuka video dalam mode layar penuh.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Apa itu YouTube Shopping Affiliate? Simak Info dari Raditya Dika
- Ratusan Kreator & Puluhan Brand Ternama Rayakan Kolaborasi Shopee dan YouTube di #NgeDealYuk 12.12
- YouTube Meluncurkan Rekap Musik 2024, Ada 3 Statistik Baru, Apa Saja?
- Pendapatan Fantastis Ayus dan Nissa Sabyan di YouTube Jadi Sorotan
- YouTube Menguji Coba Fitur Swipe Up Untuk Pindah Video
- YouTube Music Menghadirkan Fitur Speed Dial Menggantikan Listen Again