YouTube Premium Akan Hadir dengan Kualitas Full HD
jpnn.com - TAK hanya mendapatkan fasilitas untuk menghapus iklan, memutar video dan menggunduh konten, YouTube Premium saat ini juga memberikan pembaruan kualitas videonya menjadi Full HD.
Pembaruan itu mengingat sebelumnya hanya memberikan pilihan untuk kualitas unduhan offline hingga 720p. Kabarnya pembaruan ini telah tersedia untuk platform Android dan iOS di India.
Juru bicara YouTube mengatakan, pembaruan itu akan tersedia di sebagian besar pasar Premium, yang akan datang dalam waktu dekat ini.
BACA JUGA : Cuma Vakum 2 Hari dari YouTube, Ria Ricis Panen Cibiran
Sementara Februari lalu, telah terdapat bocoran bahwa YouTube sedang bersiap untuk meningkatkan batas kualitas unduhan menjadi 1080p.
YouTube Premium pertama kali diluncurkan pada November 2014 lalu sebagai Music Key yang hanya menawarkan streaming musik dan video musik bebas iklan.
Kemudian layanan itu direvisi dan diluncurkan kembali sebagai YouTube Red pada 31 Oktober 2015 dengan memperluas ruang lingkupnya.
YouTube Premium pertama kali diluncurkan pada November 2014 lalu sebagai Music Key yang hanya menawarkan streaming musik dan video musik bebas iklan.
- YouTube Menguji Coba Fitur Swipe Up Untuk Pindah Video
- YouTube Music Menghadirkan Fitur Speed Dial Menggantikan Listen Again
- YouTube Memperluas Paket Berlangganan Premium Lite di 3 Negara
- YouTube Menperbarui Belasan Fitur di Berbagai Saluran
- Ini Minuman yang Dikonsumsi IShowSpeed saat ke Indonesia
- Asyik, YouTube Perpanjang Durasi Short, Para Kreator Pasti Senang