Yovie Widianto Dorong Sinergi Lembaga untuk Perlindungan Pejuang Kreatif

Yovie Widianto Dorong Sinergi Lembaga untuk Perlindungan Pejuang Kreatif
Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif, Yovie Widianto, menginisiasi pertemuan pekerja kreatif dan kementerian serta lembaga terkait di Gedung Utama Lt. 3, Kementerian Sekretariat Negara pada Kamis (6/3). Foto: Dok. Tim Komunikasi Stafsus

"Tidak bisa sustain jika mengandalkan inisiatif pekerja kreatif karena suka lupa bayar iuran secara mandiri. Kami eksperimen 3 tahun terakhir dengan menggunakan Perjanjian Kerja Bersama (PKB) agar pemberi kerja mau membayar iuran tersebut,” ungkap Ikhsan.

Sampai saat ini SINDIKASI sudah memiliki 2 PKB, dengan jumlah 200-an pekerja kreatif.

Yovie berharap pertemuan ini menghasilkan langkah konkret untuk meningkatkan jaminan sosial bagi pejuang kreatif serta memastikan keberlanjutan kesejahteraan.

Dengan adanya sinergi yang kuat antara pemerintah, BPJS Ketenagakerjaan, serta industri kreatif, para pekerja kreatif dapat bekerja dengan lebih tenang dan produktif.

Acara tersebut ditutup dengan buka puasa bersama dan penyerahan secara simbolis kartu keanggotaan baru untuk penulis Ahmad Fuadi sebagai perwakilan pekerja kreatif subsektor Penerbitan.

Selain dihadiri perwakilan pekerja kreatif, turut berpartisipasi para Pejabat dan stakeholder seperti Ridha Sabana (Utusan Khusus Presiden Bidang UMKM, Ekonomi Kreatif, dan Digital), Dessy Ruhati (Sekretaris Kementerian Ekraf RI), Giring Ganesha, (Wakil Menteri Kebudayaan RI), Mahendra (Direktur Jenderal Pengembangan, Pemanfaatan, dan Pembinaan Kebudayaan).

Selanjutnya ada Yuli Harsono (Deputi Hubungan Kelembagaan dan Kemasyarakatan, Kemensetneg), Oni Marbun (Deputi Bidang Komunikasi BPJS Ketenagakerjaan), Rommi Irawan Makagiansar (Deputi Manajemen Data dan
Analitik BPJS Ketenagakerjaan), Hendra Nopriansyah (Deputi Kepesertaan Korporasi dan Institusi BPJS Ketenagakerjaan) beserta jajaran. 

Yovie Widianto Dorong Sinergi Lembaga untuk Perlindungan Pejuang Kreatif

Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi Kreatif, Yovie Widianto, menginisiasi pertemuan pekerja kreatif dan kementerian serta lembaga terkait untuk...

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News