Yoyok Sukawi Kena 6 Bulan
Rabu, 15 Oktober 2008 – 15:09 WIB
JAKARTA - Sanksi akhirnya dijatuhkan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI kepada General Manager PSIS Semarang Alamsyah Satyanegara Sukawijaya. Pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi itu dilarang aktif di sepak bola nasional selama enam bulan. Putra Wali Kota Semarang Sukawi Sutarip tersebut juga didenda Rp 30 juta. ''Yoyok terbukti bertindak tidak terpuji dan dia mengakui. Karena itu, kami menjatuhkan skors enam bulan plus denda Rp 30 juta,'' jelas Hinca Pandjaitan, ketua Komdis PSSI, tadi malam.
Hukuman diberikan komdis karena sikap Yoyok dalam pertandingan PSIS kontra PSMS Medan di Stadion Jatidiri, Semarang (9/10). Dia terbukti bersalah karena mencoba menyerang wasit Sunaryo Joko (Bukan Sumarjoko) saat jeda pertandingan.
Baca Juga:
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, kala itu Yoyok memang berusaha memukul Sunaryo. Tapi, pukulan yang dilepaskan tidak mengenai sasaran dan membuat dirinya tersungkur.
Baca Juga:
JAKARTA - Sanksi akhirnya dijatuhkan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI kepada General Manager PSIS Semarang Alamsyah Satyanegara Sukawijaya. Pria yang
BERITA TERKAIT
- Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
- China Masters 2024: Head to Head Jonatan Christie vs Anders Antonsen, Jojo di Atas Angin
- Jadwal Final China Masters 2024: 2 Delegasi Merah Putih Berjuang, Kans Jojo Juara
- China Masters 2024: Jonatan Christie Berkali-kali Memukul Nomor 1 Dunia
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel