Yuddy Klaim 99 Persen Instansi tak Berani Rapat di Hotel

jpnn.com - JAKARTA--Surat Edaran MenPAN-RB Nomor 11 Tahun 2014 mengenai Pembatasan Kegiatan Pertemuan/Rapat di Luar Kantor efeknya sangat luar biasa.
Bahkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengklaim 99 persen instansi pusat dan daerah tidak berani lagi menggelar rapat di hotel.
"Saya apresiasi kebijakan instansi pudat dan daerah yang tidak lagi menggelar rapat maupun acara di hotel. 99 persen lebih memilih melaksanakan rapat di kantor atau menggunakan fasilitas instansi pemerintah lainnya," kata Yuddy dalam konpres di Jakarta, Selasa (27/1).
Ditambahkan Yuddy, dari pantauan Kedeputian Kelembagaan dan Tata Laksana, instansi pusat maupun daerah telah menindaklanjuti SE MenPAN-RB dimaksud.
Pimpinan instansi umumnya menindaklanjuti dengan penerbitan Surat Edaran untuk melaksanakan ketentuaan dalam Surat Edaran MenPAN-RB sampai unit terkecil. (esy/jpnn)
JAKARTA--Surat Edaran MenPAN-RB Nomor 11 Tahun 2014 mengenai Pembatasan Kegiatan Pertemuan/Rapat di Luar Kantor efeknya sangat luar biasa. Bahkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan