Yuddy Minta Daerah Lain Tiru Ahok
jpnn.com - JAKARTA--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi memuji cara Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dalam menegakkan disiplin PNS.
Bagi PNS yang bolos, gubernur asal Bangka Belitung ini memberikan sanksi tegas.
"Sebenarnya di dalam PP 53 Tahun 2010, PNS yang sengaja bolos hingga lima hari dalam setahun dikenakan sanksi teguran tertulis. Namun di DKI Jakarta, gubernurnya sangat tegas, makanya pegawainya tidak berani bolos," kata Menteri Yuddy saat sidak di Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rabu (22/7).
Dia menyebutkan, Ahok berani memotong 80 persen tunjangan kinerja daerah (TKD) PNS yang tidak masuk tanpa alasan jelas. Bahkan bila alasannya terlalu dibuat, TKD-nya ditunda sebulan.
"PNS yang mau dipromosikan saja ditunda. Cara-cara Gubernur Ahok ini bisa jadi contoh bagi lainnya. Sebab penegakan disiplin PNS, kuncinya ada pejabat pembina kepegawaian (PPK)," tegasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi memuji cara Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS