Yudhoyono Berharap Golkar Memafkan

Yudhoyono Berharap Golkar Memafkan
Yudhoyono Berharap Golkar Memafkan
Yudhoyono menjelaskan ia sendiri terperanjat dengan pernyataan Mubarok tentang Partai Golkar. Menurutnya, pernyataan Mubarok itu sama sekali di luar pengetahuan kepengurusan partai, apalagi pengetahuan dirinya."Pernyataan itu bagi saya juga sungguh di luar dugaan. Tidak pernah terpikir oleh saya, oleh Partai Demokrat, sekarang ini berbicara pasangan apalagi dengan konteks ukurannya adalah perolehan partai A, partai B, dan partai C dalam Pemilu legislatif ini," jelasnya.

Yudhoyono mengatakan ia telah memberikan teguran langsung kepada Mubarok karena mengeluarkan pernyataan yang tidak hati-hati dan memperkeruh suasana.Padahal, lanjut dia, sebagai ketua dewan pembina ia telah berulangkali mengimbau para kader Demokrat agar tidak mudah terpancing dan sembarang mengeluarkan pernyataan. Termasuk, mencalonkan capres maupun cawapres sebelum waktunya.

Namun, dalam kesempatan itu, Yudhoyono tidak menegaskan apakah jumpa pers yang dimaksud sebagai forum untuk meminta maaf kepada Partai Golkar atau sekedar mengklarifikasi. ''Dari dulu, hubungan kami sangat baik dengan Partai Golkar. Dan saya berharap, dalam hubungannya sebagai Presiden dan Wakil Presiden dapat menyelesaikan mandat ini hingga 20 oktober tahun ini,'' tegas Yudhoyono. (aj/JPNN)
Berita Selanjutnya:
Singapura Diduga Lindungi GM

JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono terpaksa harus mengklarifikasi pernyataan anak buahnya Ahmad Mubarok yang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News