Yuk! Nikmati Nusakambangan, Pulau "Penjara" yang Ternyata Sangat Eksotis

Yuk! Nikmati Nusakambangan, Pulau "Penjara" yang Ternyata Sangat Eksotis
Nusakambangan. FOTO: jawapos grup

jpnn.com - JAWA Tengah memiliki satu pulau yang berada di wilayah terluar Indonesia. Pulau tersebut adalah Nusakambangan yang berbatasan dengan Australia. 

Tapi kebanyakan orang yang mendengar kata Nusakambangan akan langsung beranggapan bahwa pulau tersebut identik dengan penjahat. Itu disebabkan pulau di Jawa Tengah tersebut lebih dikenal sebagai lokasi penjara atau lembaga pemasyarakatan (lapas) yang memiliki keamanan tingkat tinggi di Indonesia. 

Meski secara geografis berdekatan dengan wilayah Kabupaten Cilacap, pulau tersebut tidak masuk wilayah administratif kabupaten itu. Tetapi, pulau tersebut dimiliki Kementerian Hukum dan HAM serta tercatat dalam daftar pulau terluar Indonesia.

Antara dulu dan kini, Pulau Nusakambangan bagaikan dua sisi mata koin. Di balik keangkeran pulau penjara itu, tersimpan eksotisme wisata yang mengagumkan. Mulai wisata bahari hingga wisata religi terdapat di pulau yang memiliki nama asal Nusa Kembangan tersebut.

Di dalam bentangan Pulau Nusakambangan, terdapat tujuh lembaga pemasyarakatan yang masih aktif dan beroperasi. Yakni, Lapas Terbuka, Lapas Batu, Lapas Narkotika, Lapas Besi, Lapas Kembang Kuning, Lapas Permisan, dan Lapas Pasir Putih dengan super maximum security (SMS). Sementara itu, Lapas Nirbaya, Karang Tengah, Limus Buntu, Karang Anyar, dan Gleger telah ditutup.

Lapas-lapas yang hingga kini masih aktif dihuni para terpidana dengan masa hukuman berat hingga hukuman mati. Misalnya, Lapas Limus Buntu yang sudah ditutup menjadi tenar setelah dipergunakan sebagai titik eksekusi bagi terpidana mati. Selain Limus Buntu, titik sekitar bekas Lapas Nirbaya pernah dipergunakan sebagai lokasi eksekusi yang dikenal dengan nama Lembah Nirbaya.

Saat ini, Nusakambangan dihuni sekitar 3.000 jiwa yang terdiri atas petugas lapas beserta keluarga dan narapidana dari tujuh lapas yang ada. 

Terkait dengan keamanan setiap lapas, Nusakambangan memiliki tingkat keamanan yang tinggi. Misalnya, saat hendak masuk Dermaga Wijayapura, setiap pengunjung dan barang bawaan diperiksa sebelum melakukan penyeberangan.

JAWA Tengah memiliki satu pulau yang berada di wilayah terluar Indonesia. Pulau tersebut adalah Nusakambangan yang berbatasan dengan Australia. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News