Yuk, Nikmati Pesona Dieng Culture Festival

Yuk, Nikmati Pesona Dieng Culture Festival
Suasana matahari terbit di Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah. Foto: Radar Kedu/JPG

Masih pada hari yang sama, pengunjung bisa menikmati pertunjukan seni yang tersebar di berbagai lokasi, baik di panggung utama maupun panggung khusus budaya. Lokasinya tersebar di Telaga Warna, Kawah Sikidang, maupun lokasi wisata alam lainnya.

Malam harinya digelar pertunjukan musik akustik, stand up comedy dan penerbangan sekitar 5000 lampion, serta permainan kembang api. Diperkirakan 15 ribu letusan kembang api akan menghiasi langit Dieng setelah penerbangan lampion usai.

Acara puncaknya adalah rangkaian ruwat rambut gimbal yang akan dilaksanakan pada tanggal 7 Agustus 2016. Khusus acara kirab budaya, panitia hanya membuka kesempatan bagi 80 orang pengunjung saja untuk terlibat.

Setelah kirab budaya keliling Dieng, rangkaian ritual potong rambut dilanjutkan dengan Dharmasala. Sejumlah anak berambut gimbal akan dicukur rambutnya oleh sejumlah tokoh.  Acara ini dipandu pemimpin spiritual
suku Dieng, Mbah Naryono. (adv/jpnn)

Agenda DCF 2016:

5 Agustus

  • 13.30-14.00 Pembukaan DCF 7
  • 14.00- 17.00 Cak Nun dan Kiayi Kanjeng
  • 17.00- 19.00 break ishoma dll
  • 19.00- 23.45 JAZZ ATAS AWAN dan Bakar Kentang bareng
  • 23.45- 00.00 Pesta Kembang Api

6 Agustus 2016

  • 08.00- 09.30 Jalan sehat
  • 09.30- 10.00 Minum Purwaceng bareng
  • 10.00- 12.00 Pentas Seni Tradisional sesi 1
  • 12.00- 13.00 Break
  • 13.00- 17.00 Pentas Seni tradisional sesi 2
  • 17.00- 19.00 Break
  • 19.00- 23.00 Pagelaran Wayang kulit, pagelaran musik dan Pesta lampion

7 Agustus

WONOSOBO - Bulan Agustus ini banyak agenda festival berkualitas di tanah air. Di antara sekian banyak agenda festival, salah yang direkomendasikan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News