Yuk... Nonton Laga Indonesia Kontra Malaysia, Cek Harga Tiketnya di Sini
jpnn.com - SOLO - PSSI memantapkan persiapan penyelenggaraan jelang laga uji coba antara Timnas senior melawan Malaysia pada 6 September mendatang. Mereka menyiapkan total 22.080 lembar tiket untuk laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo, tersebut.
"Tiketnya yang dijual 21.500 dan untuk undangan cuma 580 tiket," terang B Saputra, media officer Timnas.
Tiket pertandingan sendiri akan dijual saat hari H pertandingan, pada siang harinya. Namun, untuk antisipasi kehabisan tiket, para pendukung Timnas bisa membeli tiket sejak Kamis (1/9) di Balai Persis Solo, Jalan Gajahmada.
"Tapi untuk ambil tiketnya, tetap hari H di Stadion," imbuhnya.
Untuk harga tiket, ada empat variasi harga yang ditawarkan kepada para penonton. Tiket yang termurah adalah Rp 30 ribu, sementara tiket termahal Rp 150 ribu. (dkk/jpnn)
Harga Tiket Indonesia vs Malaysia
Belakang Gawang (Utara-Selatan): Rp 30 Ribu
Tribun Timur: Rp 50 Ribu
Tribun Barat: Rp 100 Ribu
Tribun VIP: Rp 150 Ribu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Agenda Terdekat Patrick Kluivert Setelah Tiba di Indonesia
- Budi Setiawan Ingatkan STY: Ikhlaslah dan Jangan Alihkan Perhatian
- Sergio van Dijk: Kluivert Rendah Hati & tidak Arogan
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini
- Liga 1: Persib Gagal Raih 3 Poin di Kandang PSBS, Bojan Hodak Sentil Kinerja Wasit