Yuk Nostalgia, 5 Band Indonesia Era 90 Yang Bikin Kangen (5/habis)

Yuk Nostalgia, 5 Band Indonesia Era 90 Yang Bikin Kangen (5/habis)
Dewa 19. Foto: Satria Wirayudha/Wikipedia

jpnn.com - JAKARTA – Siapa yang tak kenal Dewa 19? Band yang dibentuk Dhani Ahmad Prasetyo (keyboard, vokal), Erwin Prasetya (bass), Wawan Juniarso (drum), dan Andra Ramadhan (gitar) pada 1986 itu merupakan salah satu bintang papan atas sepanjang 1990 silam.

Kegemilangan Dewa bahkan masih bertahan hingga saat ini. Dewa dibentuk oleh Dhani dkk yang kala itu masih mengenyam pendidikan di SMP 6 Surabaya. Dewa merupakan akronim nama para personelnya.

Awalnya, Dewa bernuansa pop. Namun, genre mereka berubah setelah Erwin mengenalkan jazz. Andra dan Dhani yang semula manteng di jalur rock akhirnya ikut. Hal itu ternyata membuat Wawan hengkang pada 1988.

Posisi Wawan lantas digantikan sang kakak kelas Salman. Dewa pun berubah menjadi Down Beat yang diambil dari nama sebuah majalah jazz terbitan Amerika. Down Beat cukup dikenal di Jawa Timur setelah berhasil merajai panggung festival.

Tapi, bagi empat cowok yang secara psikologis masih dalam pencarian jati diri itu, jazz ternyata juga hanya sebuah persinggahan. Begitu nama Slank berkibar, impian mereka pun berubah.

Wawan Juniarso segera dipanggil kembali untuk menghidupkan Dewa. Ari Lasso ikut bergabung. Kali ini, Dewa menyematkan embel-embel 19. Mereka mencampuradukkan beragam musik.

Bantuan datang dari Harun. Teman sekelas Wawan itu mengucurkan dana Rp 10 juta untuk memodali teman-temannya rekaman. Tapi, karena di Surabaya tidak ada studio yang memenuhi syarat, mereka terpaksa ke Jakarta.

Dengan master di tangan, Dhani gentayangan dari satu perusahaan rekaman satu ke perusahaan rekaman lain pakai bus kota, sementara Erwin, Wawan, Andra dan Ari menunggu hasilnya di Surabaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News