Yuki Kato Diperiksa Bareskrim Polri Gegara Kasus Ini

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Yuki Kato ternyata mendatangi Bareskrim Polri, Jakarta Selatan pada Sabtu (23/9).
Kedatangan dara 28 tahun itu guna memberikan keterangan mengenai kasus dugaan promosi judi online.
Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar pun mengkonfirmasi hal tersebut.
"Kami informasikan bahwa benar pada hari ini Sabtu 23 September 2023, telah dilakukan pemeriksaan/ klarifikasi kepada Saudara Yuki Kato terkait dugaan endorsement situs yang diduga sebagai website judi online," ujar Adi Vivid kepada awak media.
Adapun Yuki Kato mulai memberikan keterangan kepada penyidik sekitar pukul 12.00 WIB.
Setelah menjalani agenda klarifikasi selama kurang lebih empat jam, pemain film Operation Wedding itu meninggalkan Bareskrim Polri.
"Klarifikasi kepada Yuki Kato dilaksanakan kurang lebih 4 jam dari pukul 12.00 sampai dengan 16.00 WIB," tutur Adi Vivid.
Dalam pemeriksaan itu, Yuki Kato dicecar puluhan pertanyaan. Hanya saja, Adi Vivid tak menjelaskan lebih jauh mengenai pemeriksaan tersebut.
Aktris Yuki Kato ternyata mendatangi Bareskrim Polri, Jakarta Selatan pada Sabtu (23/9).
- Koalisi Masyarakat Sipil Soroti Perluasan Kewenangan TNI Setelah Penembakan 3 Polisi di Lampung
- Asyik Menimbang Sabu-Sabu, 3 Pemuda Diringkus Polisi
- Tersangka Kasus Judi Sabung Ayam yang Tewaskan 3 Polisi Melihat Oknum TNI Bawa Senpi
- 3 Polisi Gugur di Arena Sabung Ayam Way Kanan, Betapa Berat Tugas Polri
- Sidang Etik Brigadir Ade Kurniawan Ditunda, Batas Waktu Belum Ditentukan
- Kapolri & Panglima TNI Sepakat Usut Kasus Tentara Tembak 3 Polisi, Ada Brigjen Diutus ke Lampung