Yuli: Terima Kasih Buat Pak Airlangga Hartarto
jpnn.com, SALATIGA - Yuli, seorang pedagang gorengan di Salatiga mengucapkan terima kasih kepada Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, atas kebijakan minyak goreng satu harga yang telah ditetapkan pemerintah.
Menurutnya kebijakan minyak goreng yang dijual Rp 14.000 per liter tersebut, sangat membantu pedagang kecil seperti dirinya.
"Terima kasih buat Pak Airlangga yang bisa meringankan beban rakyat. Alhamdulillah saya sebagai pedagang gorengan sangat senang bisa beli minyak goreng murah," ungkap Yuli di sela-sela acara operasi pasar yang digelar di Pasar Kota I Salatiga, Sabtu (29/1).
Warga Kecamatan Tingkir Salatiga ini menceritakan, harga minyak goreng yang sempat melambung tinggi, telah berdampak terhadap usahanya.
Wanita 46 tahun ini mengaku sempat menaikkan harga dagangannya yang kemudian berdampak pada sepinya pembeli.
"Kayak kemarin (gorengan) Rp 500-an, sekarang Rp 2.000 dapet 3 aja jarang," keluhnya.
Dia berharap kebijakan minyak goreng murah satu harga ini bisa diterapkan terus ke depannya dan menyeluruh hingga di pasar tradisonal.
"Sering-seringlah ada kayak gini, biar bisa mengurangi beban rakyat miskin, menengah ke bawah," harap Yuli.
Kebijakan minyak goreng yang dijual Rp 14.000 per liter tersebut, sangat membantu pedagang kecil seperti dirinya.
- Indonesia-Brasil Perkuat Sinergi Ekonomi, Teken Kerja Sama Senilai USD 2,8 Miliar
- Mendag Buka-bukaan Penyebab Kenaikan Harga Minyakita
- Harga Minyak Goreng Meroket, Kemendag Akui Ada Kenaikan
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pedagang Pasar Baru Gresik Yakin Pilih Khofifah-Emil: Pemimpin yang Terbukti Merakyat