Yunani Larang Penjara Punya Kolam Renang

Yunani Larang Penjara Punya Kolam Renang
Yunani Larang Penjara Punya Kolam Renang
ATHENA - Pemerintah Yunani telah memerintahkan pembongkaran kolam renang mewah di sebuah penjara. Menurut pemerintah di negeri seribu dewa itu, keberadaan kolam renang di penjara dengan keamanan ekstraketat itu menyalahi aturan.

Diberitakan Associated Press Rabu (25/7), perintah pembongkaran kolam berukuran panjang 7,4 meter yang berada di area psikiatri lapas Korydallos tersebut dikeluarkan Kementrian Kehakiman Yunani Selasa (24/7) kemarin. Pemerintah menganggap kolam tersebut dibangun tanpa izin dan rancangannya tidak memenuhi standar kesehatan dan keselamatan.

Keberadaan kolam renang di penjara yang berlokasi di luar kota Athena tersebut pertama kali diketahui lewat laporan sebuah surat kabar lokal Minggu (22/7) lalu. Menurut kementrian kehakiman Yunani, kolam yang diduga dibangun tahun lalu tersebut memiliki sebuah air terjun batu buatan dan dilengkapi fasilitas barbecue.

Terang saja perintah pembongkaran kolam renang itu membuat kecewa asosiasi pekerja penjara di Yunani. Alasannya, karena kolam renang tersebut dibangun dengan menggunakan dana yang mereka kumpulkan sendiri.

ATHENA - Pemerintah Yunani telah memerintahkan pembongkaran kolam renang mewah di sebuah penjara. Menurut pemerintah di negeri seribu dewa itu, keberadaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News