Yusril Bertemu Pimpinan Ponpes Langitan, Nama Prabowo Disebut

jpnn.com - SURABAYA - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra bertemu dengan pimpinan Pondok Pesantren Langitan Kiai Ubaidillah Faqih.
Pertemuan digelar secara tertutup di Babat, Jawa Timur, Minggu (10/9).
Yusril didampingi Sekjen PBB Afriansyah Noor dan Ketua DPW PBB Jawa Timur Muhammad Masduki, sementara Kiai Ubaidillah ditemani putranya yang juga pengasuh Pondok Pesantren Langitan Gus Alawi.
Pertemuan berlangsung sekitar dua jam disertai jamuan makam malam dan berjalan kaki melihat-lihat kehidupan di dalam pesantren yang berdiri sekitar tahun 1850 itu.
Yusril mengatakan kunjungannya ke Pondok Pesantren Langitan adalah untuk bersilaturrahmi.
Hubungannya dengan pondok tersebut telah terjalin ketika Kiai Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan ulama sepuh pondok tersebut Kiai Abdullah Faqih masih hidup.
Pada waktu itu Kiai Faqih pernah berterima kasih dan mengatakan sangat menghormati Yusril.
Kiai Faqih mengatakan hal tersebut setelah Yusril rela mundur menjadi calon presiden dalam Sidang MPR 1999 dan memberikan kesempatan kepada Gus Dur.
Yusril Ihza Mahendera bertemu dengan pimpinan Pondok Pesantren Langitan, nama Prabowo disebut.
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Soal Revisi Aturan TKDN, Gaikindo Sebut Industri Otomotif Berpotensi Ambruk
- Sekolah Rakyat
- Budi Gunawan Anggap Lawatan Prabowo ke Lima Negara Menghasilkan Kerja Sama Strategis
- Ceritakan Persahabatan Puluhan Tahun dengan Prabowo, Raja Yordania: Tak Terlupakan
- Dukung Prabowo Evakuasi Warga Gaza, DMDI Indonesia: Bentuk Kemanusiaan