Yusril Ihza Mahendra Dapat Jatah Menteri?

Yusril Ihza Mahendra Dapat Jatah Menteri?
Yusril Ihza Mahendra. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - Ma'ruf Amin (TKN Jokowi - Ma'ruf) Arya Sinulingga menyebut bisa saja Yusril Ihza Mahendra mendapat kursi menteri jika petahana menang di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Namun, Arya menekankan bahwa keputusan Yusril menjadi menteri merupakan hak seorang presiden dan wakilnya.

"Soal kapasitas dan kapabilitas Pak Yusril itu, memang kapasitasnya kalau menteri dulu juga pernah jadi menteri. Jadi wajar dia punya kapasitas untuk jadi menteri. Soal apakah dia bakal jadi menteri apa enggak, kan masih jauh itu," kata Arya saat dikonfirmasi, Selasa (6/11).

Arya menambahkan, pemilihan menteri juga memiliki hitung-hitungan tersendiri. Bahkan ada hubungannya dengan gambaran partai politik pendukung.

"Karena banyak hitungan-hitungannya kan dan pertimbangan yang tidak bisa kami prediksi. Apalagi masih lama," kata Arya.

Mengenai sikap Yusril yang juga membela Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), menurut Arya hal itu merupakan kewajaran. Arya mengaku pihaknya memberikan ruang kepada Yusril untuk berdiri dengan keyakinannya.

"Kami anggap Bang Yusril profesional saja pastinya. Bukan berarti misalnya, dia bela sesuatu bukan berarti dia sepaham sama itu," pungkas dia. (tan/jpnn)


Yusril Ihza Mahendra ditunjuk jadi kuasa hukum Jokowi - Ma'ruf meski juga pernah menjadi tim hukum Prabowo Subianto - Hatta Rajasa.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News