Yusril: Saya Mohon Maaf Telah Mengecewakan

jpnn.com - JAKARTA - Sadar tidak ada partai yang mau mengusung dirinya, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra akhirnya mengucapkan selamat tinggal pada mimpinya menjadi gubernur DKI Jakarta.
Melalui pesan singkat elektronik, pakar hukum tata negara itu menyampaikan rasa terima kasih kepada para pendukungnya.
"Saya mohon maaf pula, jika saya telah mengecewakan para pendukung karena ketidakberhasilan saya maju sebagai calon. Saya memetik hikmah dan sekaligus introspeksi atas semua yang terjadi," kata Yusril.
Ucapan yang sama disampaikannya kepada para ulama, habaib, ustadz dan mubalig yang telah berusaha keras membantunya.
Yusril menegaskan, perjuangannya dalam membangun demokrasi, menegakkan hukum dan keadilan, serta membangun ekonomi kerakyatan yang berkeadilan masih jauh dan masih panjang.
"Bahwa upaya ini tidak berhasil, semuanya saya serahkan kepada kehendak Allah Yang Maha Kuasa. Saya dan keluarga serta teman-teman seperjuangan tetap sabar dan tabah menghadapinya," papar Yusril.
Dia pun mengucapkan selamat kepada pasangan Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni dari Koalisi Cikeas. Begitu juga bagi pasangan yang hari ini namanya akan diumumkan oleh koalisi Partai Gerindra-PKS. Yusril mengaku ikhlas menerima realita politik tersebut.
Meski begitu Yusril tidak menyembunyikan kekecewaan terhadap kedua koalisi oposan petahana Basuki T Purnama tersebut.
JAKARTA - Sadar tidak ada partai yang mau mengusung dirinya, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra akhirnya mengucapkan selamat tinggal pada mimpinya
- Lantik 5 Anggota MPR PAW dari Fraksi Gerindra dan Golkar, Muzani Ingatkan Hal Ini
- Melchias Markus Mekeng Minta Prabowo Alokasikan Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
- Pengamat Bandingkan Imunitas Jaksa dengan Rakyat Biasa saat Hadapi Kasus Hukum
- Legislator PDIP Stevano Dorong MA Segera Membentuk Kamar Khusus Pajak
- RUU TNI Dibahas di Panja, Syamsu Rizal Soroti Mekanisme Penempatan hingga Anggaran
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri