Yustus Berdarah-darah, Tersungkur, Anak Buah John Kei Belum Puas, Ngeri!
jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya menggelar prarekonstruksi penganiayaan yang dilakukan kelompok John Kei terhadap dua pemuda anak buah Nus Kei.
Dua anak buah Nus Kei yang dianiaya yakni Angke Rumatora alias Frengky (34) dan Yustus Corwing Rahakbau Key (46) alias Erwin.
Frengky mengalami luka berat. Sedangkan Yustus Kei tewas setelah dibacoki dan dilindas mobil.
Dalam reka adegan awal, sebanyak enam pelaku yang merupakan anak buah John Kei, yakni M, Y, B, HY, T, K mengitari Jalan Raya Kresek, Duri Kosambi, Jakarta Barat.
Mereka memantau pergerakan anak buah Nus Kei yang akan bergerak menuju Green Lake Cipondoh, Tangerang.
Keenam tersangka tersebut berpencar. Ada yang menunggu di kawasan pertigaan dekat kontrakan Frengky dan Yustus, warung, dan bersiap di dalam mobil.
Salah satu tersangka, Y, membawa senjata tajam jenis parang yang disembunyikan di balik celananya, bersiap menganiaya Frengky dan Yustus.
Frengky dan Yustus saat akan menuju rumah Nus Kei sempat berhenti di pertigaan untuk menuju ke arah barat. Kemudian dicegat dan diserang dengan senjata tajam.
Kelompok John Kei dengan cara sangat sadis menganiaya dua anak buah Nus Kei, Frengky dan korban tewas Yustus Kei.
- Polisi Buru Pelaku Penganiayaan Sopir dan Penumpang Ojol di Cibiru Hilir
- Polisi Kantongi Bukti Rekaman CCTV Dugaan Penganiayaan yang Dilakukan Chandrika Chika
- Konon Chandrika Chika dalam Kondisi Mabuk, Polisi Dalami Motif Dugaan Penganiayaan
- Korban Dugaan Penganiayaan Chandrika Chika Diperiksa Polisi, Begini Kondisinya
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Hamili Janda, Cahyo Tak Mau Tanggung Jawab, Hal Keji Terjadi