Yusuf Lupa Kapan Pisah Ranjang dengan Cut Tari

jpnn.com - JAKARTA -- Yusuf Subrata secara mengejutkan menyatakan kalau dirinya sudah lama pisah ranjang dengan istrinya, Cut Tari. Bahkan, Yusuf sampai lupa kapan pastinya mulai pisah ranjang dengan wanita berdarah Aceh tersebut.
"Saya agak lupa tanggalnya, memang sudah lama banget," kata Yusuf di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Rabu (5/2).
Sayang Yusuf tak mau menjelaskan, siapa yang lebih dahulu yang memutuskan untuk berpisah. Namun yang pasti sebelum berpisah, Yusuf mengaku sudah melalui beberapa tahapan untuk melakukan komunikasi dengan ibu satu anak itu.
"Kemarin kan proses untuk mencari yang terbaik untuk semua pihak terutama anak, cuma dengan proses itu kita melihat. Misalnya kayak lebih banyak manfaat mana, bertahan atau berpisah," ungkapnya Yusuf. (jdn/jpnn)
JAKARTA -- Yusuf Subrata secara mengejutkan menyatakan kalau dirinya sudah lama pisah ranjang dengan istrinya, Cut Tari. Bahkan, Yusuf sampai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Angga Yunanda Ungkap Alasan Hanya Undang Orang Terdekat di Pernikahannya
- LucuFlix Resmi Diluncurkan, MLI Sajikan Konten Bagi Para Pencinta Komedi
- Praktisi Hukum Bicara Soal Potensi Nikita Mirzani Dijemput Paksa Jika Kembali Mangkir
- Fiersa Besari Bakal Pulang Dari Timika Esok Hari
- Fiersa Besari Imbau Warganet Tak Berspekulasi soal Tragedi Pendakian Carstensz
- 2 Pendaki Meninggal di Puncak Cartensz, Fiersa Besari: Kami Syok dan Berduka